Setiap orang ingin kaya. Itu manusiawi. Berbagai impian direntas melalui perjuangan hebat, melelahkan dengan mengorbankan usia. Tak semua bisa sukses, terlebih orang Indonesia ini kebanyakan berpikir gaya ikut-ikutan arus. Sudah saatnya kita membuka mata batin dan mata pikiran secara jernih.
Ada banyak sektor usaha yang selama ini kita abaikan, salahsatunya adalah sektor peternakan. Hampir setiap orang sadar bahwa peternakan sapi, kambing atau domba telah memberi bukti kesuksesan. Tetapi beternak konvensional semacam ini tidak mudah dilakukan. Ternak domba misalnya, membutuhkan lahan yang luas, pasokan rumput di area khusus pertanian. Ini yang sering membuat usahawan kota mengalami kesulitan. Hanya mereka yang bermodal besar; mampu membeli tanah, mampu menggaji pekerja.
Bagaimana kita bisa beternak dengan cara yang paling mungkin dilakukan? Solusinya adalah beternak kelinci!. Ya, kelinci adalah hewan ternak sekaligus hewan piaraan yang paling menjanjikan, paling mudah dilakukan siapa saja. Sementara Anda boleh tidak percaya. Tapi jika Anda adalah orang cerdik berjiwa kreatif pasti berkenan melirik usaha ternak kelinci. Pelajarilah secara baik-baik seluk beluk ternak kelinci ini. Pelajarilah agar hidup Anda berubah segera; berubah dari ketidak pastian mengarah ke arah yang lebih pasti. Menjadi kaya itu mulia. Dan beternak kelinci adalah cara cerdas menuju kemuliaan. Menjadi kaya itu harus kreatif dan berani mengambil jalan lain dari kebanyakan orang. Dan beternak kelinci sesegera mungkin adalah cara cerdas yang tak perlu ditunda-tunda lagi.
Belajar sebelum melangkah adalah cara bijak. Cara terbaiknya adalah dengan mempelajari sungguh-sungguh melalui ilmu pengetahuan, bukan melalui pandangan-pandangan spekulatif atau asumsi dari mulut ke mulut yang tak bisa dipertanggungjawabkan. Sudahi kebiasaan kita mendapat pengetahuan dari pengalaman orang yang sebenarnya tak pengalaman. Pengalaman buruk ternak kelinci di desa-desa yang selama ini kita pahami. Berubahlah dengan pikiran, dengan ilmu pengetahuan yang lengkap dan masuk akal. Buku ini bukan sekedar panduan teknis pemeliharaan, melainkan memandu kita semua menyadari bahwa kelinci memiliki nilai besar bagi kehidupan yang tiada terkira. Kelinci adalah makhluk kecil dengan potensi besar, besar mengalahkan potensi hewan-hewan piaraan lain. Siapapun bisa memelihara, bahkan jika hendak dipelihara di kota sekalipun.
Eksekutif muda, saatnya membuka mata dengan jalan pencerahan. Dan membaca buku ini bukanlah kewajiban para peternak, melainkan juga kita yang menghendaki perubahan hidup ke arah yang lebih baik. Sekalipun Anda bukan peternak, saatnya membuka pikiran untuk mengenal dunia bisnis kelinci secara lengkap dan terarah. Sebuah buku inspirasional bagi Anda yang ingin mengubah jalan kehidupan. Iqra! (bacalah). Ketahuilah!. Melalui buku ini satu peluang bisnis yang mudah dilakukan akan segera terwujud. Mereka yang sudah membaca buku ini merasakan pentingnya menggali potensi dari si telinga panjang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar